Petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan melakukan evakuasi warga yang terdampak banjir dan tanah longsor di Ciganjur, Jagakarsa, Sabtu (10/10/2020). (Tribunnews)
Satjaya.id, Jakarta - Wilayah Kelurahan Ciganjur, Jakarta Selatan banjir. Dilansir dari Detik.com, satu orang warga (perempuan) meninggal akibat banjir tersebut. Korban kemudian dievakuasi ke RS Marinir. Hal itu diinformasikan Lurah Ciganjur, Hizfillah, Sabtu (10/10/2020).
Selain itu, ada dua korban lain juga dievakuasi. Dua korban tersebut berjenis kelamin perempuan itu dievakuasi ke RS Ali Sibroh Malisi, Jakarta Selatan."2 (korban) dibawa (ke) RS Sibroh. Perempuan usia 50 tahun dan 46 tahun," terangnya.100 Orang MengungsiBanjir dengan ketinggian 120 cm dan longsor yang melanda Jalan Damai RT 04 RW 02 itu membuat 100 warga mengungsi. Ratusan rumah terendam."300 rumah," kata Lurah Ciganjur, Hizfillah.
Hingga saat ini petugas Sudin PKP Jaksel dan lainnya masih bertahan.
(Red/Detik)


