Satjaya.web.id - Bukit Air Resto yang beralamat di Jalan Babakan Encle, Desa Sukaharja, Ciomas, Bogor menerapkan peraturan di masa new normal. Hal ini dilakukan guna memutus mata rantai Covid-19.
Tempat makan dengan pemandangan sawah ini memasang peraturan berbentuk banner agar pengunjung dapat mengetahui dan mempersiapkan memathui peraturan masa new normal di Bukit Air Resto Ciomas.
Berikut peraturan new normal Bukit Air Resto.
1. Ketika datang harus menggunakan masker
2. Pengecekan suhu (suhu maksimal 37.5 derajat celcius)
3. Cuci tangan sebelum dan sesudah makan
4. Duduk dan makan dengan jumlah 5 orang/meja
5. Meja sebelum dan sesudah disemprot desinfektan
6. Datang gratis pulang bayar
Itulah beberapa peraturan Bukit Air Resto di masa new normal. Jika tidak membawa masker, pihak Bukit Air Resto telah menyediakannya. Namun, bukan untuk dibagikan secara gratis, tetapi mesti beli. (MHT)


